Rangakaian Flip flop merupakan salah satu rangkaian dasar elektronika. Rangkaian ini sangat- sangat menarik bagi kalian yg ingin belajar elektronika dasar.
Arduino merupakan pengendali mikro single-board yang bersifat sumber terbuka, diturunkan dari Wiring platform, dirancang untuk memudahkan penggunaan elektronik dalam berbagai bidang. Perangkat kerasnya memiliki prosesor Atmel AVR dan softwarenya memiliki bahasa pemrograman sendiri.
Arduino biasanya digunakan sebagai pengendali otomatis yag didalamnya sudah tertanam sebuah Ic microcontroller atmel , microcontroller sendiri merupakan sistem mikroprosesor lengkap yang terkandung di dalam sebuah chip. Mikrokontroler berbeda dari mikroprosesor serba guna yang digunakan dalam sebuah PC, karena di dalam sebuah mikrokontroler umumnya juga telah berisi komponen pendukung sistem minimal mikroprosesor, yakni memori dan antarmuka I/O.
Langsung saja kita mulai tutorialnya. Pertama-tama kita siapkan bahan-bahannya yaitu sebuah arduino. Kita bisa menggubakan arduino jenis apa saja baik itu nano, uno, mega ataupun arduino jenis lainnya, lalu sebuah project board bebas menggunakan ukuran apa saja, lalu beberapa kabel jumper menyesuaikan dengan yang kalian gunakan, Dua buah led, dua buah resistor (jika ada tidak adapun tidak apa - apa), kabel untuk upload ke arduino, laptop/pc lalu yang terpenting adalah niat .
Berikutnya yaitu persiapkan arduinonya lalu persiapkan project board dan komponen(LED dan Resistor).
Berikutnya yaitu memasang komponen ke project board dengan susunan
resistor >>> kaki katoda LED(kaki yang panjang) >>> kaki anoda(kaki pendek) >>> Gnd .
Membuat sebanyak dua kali rangkaian tersebut.
Lalu siapkan kabel jumper.
Hubungkan kabel jumper ke pin 8 dan 9 arduino dan ke kaki resistor yang tadi.
(2 rangkaian tadi satu ke pin 8 dan satu ke pin 9). Lalu masukan gnd dari kaki kedua led ke kaki gnd arduino
Masukan kabel uploder ke arduino.
Buat program sebagai berikut.
void setup;{
pinMode(8,OUTPUT);
pinMode(9,OUTPUT);
}
void loop;{
digitalWrite(8,HIGH);
digitalWrite(9,LOW);
delay (200); //delay dapat diubah sesuai keinginan
digitalWrite(8,LoW);
digitalWrite(9, HIGH);
delay (200); //200 berarti 2 detik
}
Setelah selesai upload program dengan mengeklik tombol upload (tunggu hinggal done uploding)
Jika sudah maka lampu akan berkedip sesuai delay yg telah kalian atur di programnya.
Project telah selesai.
Atau kalian bisa kunjungi akun ig saya .
@west_pw
Comments
Post a Comment